Ikatan Alumni Teknik Logistik

ALTEGIUS merupakan wadah bagi alumni Teknik Logistik UISI yang tersebar di seluruh Indonesia, bahkan seluruh dunia, untuk berkarya dan mengabdi untuk kemajuan almamater, masyarakat, bangsa dan negara.

Yang dimaksud dengan Alumni Teknik Logistik UISI adalah mereka yang telah menyelesaikan program pendidikan di Departemen Teknik Logistik Universitas Internasional Semen Indonesia (UISI). 

Dengan adanya ikatan alumni Teknik Logistik UISI diharapkan alumni Teknik Logistik UISI  dapat berkarya, mengabdi lebih tinggi dan berkontribusi lebih tinggi lagi, demi kemajuan dan kesejahteraan sesama alumni, almamater Teknik Logistik UISI, masyarakat sekitar , dan bangsa dan negara yang kita cintai ini.

Ikatan Alumni Teknik Logistik didirikan pada Tahun 2019 untuk waktu yang tidak terbatas. Dengan struktur organisasi ALTEGIUS adalah sebagai berikut:

Ketua : Rizky Dyan Kusuma Andrean, S.T.

Wakil Ketua: Ajeng Widya Efendi, S.T.

Tracer Study

Tracer study merupakan penelitian untuk memperoleh umpan balik dari lulusan sebagai upaya peningkatan dan pengembangan kualitas sistem pembelajaran di program studi S1 Teknik Logistik untuk memenuhi kebutuhan pengguna (perusahaan). Bagi lulusan, hasil tracer study diharapkan dapat membantu mengatasi kesenjangan kesempatan kerja atau menghubungkan lulusan dengan dunia kerja.


Klik tombol di bawah ini untuk mengisi kuesioner Tracer Study.

Hasil Tracer Study