PROGRAM INTERNASIONAL

2023 China-ASEAN Education Cooperation Week "Logistics Management Technology International Competition"

Kegiatan The 2023 China-ASEAN Education Cooperation Week-Logistics Management Technology International Competition merupakan kegiatan yang diselenggarakan oleh China-ASEAN Education Cooperation Week Organizing Committee  dan Sichuan Post and Telecommunication College and International Transnational Education Association (ITEA). Teknik Logistik UISI berkesempatan menjadi co-host acara tersebut. Kompetisi ini berfokus pada perkembangan teknologi pada pengelolaan bidang logistik. Terdapat dua tahapan yang perlu diikuti oleh peserta yaitu Smart Logistics Operation Scheme Design Module Competition yang diselenggarakan secara daring pada tanggal 3 November 2023 dan The Fundamentals of Logistics and Vocational Skills Module Competition yang dilaksanakan pada tanggal 10 November 2023. Melalui rangkaian acara tersebut, mahasiswa Teknik Logistik dapat mengembangkan dan memaksimalkan kemampuan mereka dalam memecahkan masalah dan memberikan solusi studi kasus di logistik kususnya dalam perancangan dan pengelolaan gudang. Peserta dari beberapa universitas diantaranya adalah:

The 8th International Conference of Transportation and Logistics(TLOG-2020) 

TLOG-2020 dengan tema “Logistics Connectivity in East Asia: Practices & Challenges” diselenggarakan oleh Teknik Logistik UISI pada tanggal 6-7 September 2020 di Gresik. Teknik Logistik UISI. TLOG ini diadakan setiap 2 tahun sekali secara bergiliran sejak 2005 oleh T-LOG Member yang terdiri dari akademisi dan praktisi dari 30 universitas yang tersebar di 12 negara. TLOG-2020 membahas pendekatan untuk mengumpulkan, memproses, mengelola dan menggunakan informasi apa pun terkait logistik secara efisien dan efektif, sehingga hasilnya akan dapat meningkatkan daya saing Transportasi dan Logistik di Asia Timur. Serta bagaimana cara menghadapi tantangan global dalam masalah transportasi dan logistik. Topik penelitian yang dibahas di TLOG-2020 diantaranya adalah:

PROGRAM NASIONAL

LTF#3

Logistics and Transportation Forum Series

Logistics and Transportation Forum Series merupakan kegiatan rutin yang diselenggarakan oleh Departemen Teknik Logistik Universitas Internasional Semen Indonesi bersama Laboratorium Logistik dan Supply Chain Management ITS dan Departemen Teknik Logistik Universitas Pertamina. Pada kegiatan yang ketiga ini bertema Fresh Food Logistics Transformation Trough Technology and Opportunity In Indonesia. LTF#3 diselenggarakan pada Hari Sabtu, 26 November 2023 di Auditorium Kampus B UISI dengan pembicara sebagai berikut:

Key Note Speaker

Panelis


LogistiChamp

LogistiChamp merupakan kompetisi yang diselenggarakan Teknik Logistik UISI untuk siswa siswi SMA/SMK sederajat.  Kegiatan ini telah diselenggarakan sejak tahun 2016 hingga 2023 dengan tema yang beragam mengenai isu logistik di Indonesia. Peserta LogistiChamp memperebutkan Piala Bergilir Gubenur Jawa Timur, Golden Ticket UISI dan hadiah menarik lainnya. Terdapat beberapa jenis kompetisi yang dikemas berbeda setiap tahunnya diantaranya adalah: